Toili,Banggai_Berantastipikor.co.id_Tiga Pilar yang terdiri dari Bhabinkamtibmas Polsek Toili, Babinsa dan pemerintah desa Margakencana Kecamatan Toili Jaya Kabupaten Banggai menggelar Ronda Keliling Terpadu (Roket), Minggu, (28/4/2024) malam.
Kegiatan yang turut diikuti oleh Puskesmas Toili II dan Pemerintah Kecamatan Toili Jaya ini untuk memberikan semangat kepada masyarakat dalam menjaga Kamtibmas.
Selanjutnya melaksanakan patroli bersama warga mengajak keliling rumah penduduk kampung guna mengantisipasi jam rawan curat, curas dan curanmor.
Bhabinkamtibmas Polsek Toili, Bripka I Ketut Tamayasa mengatakan “Giat ronda siskamling malam hari digelar agar dapat menyentuh ke pemukiman dari rumah ke rumah dengan menyambangi ke setiap pos kamling sebagai bentuk apresiasi dan dukungan kepada warga masyarakat yang melaksanakan ronda,” ucapnya.
Dilokasi berbeda, AKP Nanang Afrioko selaku Kapolsek Toili saat ditemui mengatakan bahwa “dalam kegiatan ronda siskamling pihaknya banyak menyambangi tempat dan lokasi, terutama masyarakat di tiap pos kamling yang sedang melaksanakan ronda malam.
“Selain itu Bhabinkamtibmas juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap semangat dalam menggalakan kembali ronda malam keliling,” pungkasnya.
Polres Banggai
Redaksi