Ketua FPKP Langgikima Soroti Dugaan Kecelakaan Kerja Oleh PT. AJB Kontraktor Mining PT. KS.

banner 728x250

Sultra_Berantastipikor.co.id_Kasus Kecelakaan kerja kembali terjadi di Kabupaten Konawe Utara Kecematan Langgikima, Yang mana Kecelakaan tersebut terjadi pada sektor pertambangan.

PT. Albar Jaya Bersama ( AJB) adalah kontraktor mining dari salah satu pemilik IUP di Kabupaten Konawe Utara yaitu PT. Konutara Sejati (KS).

Ketua Umum Front Pemerhati Kebijakan
Pertambangan Kec Langgikima Saiful, Menyampaikan Bahwa sesuai data yang iya dapat di lapangan pada tanggal 6 april 2024 terjadi kecelakaan kerja yang saya duga oleh Kontraktor Mining PT. Konutara Sejati yaitu PT. Albar Jaya Bersama, Kejadian ini sangat memprihatinkan, Hari ini melihat peristiwa yang terjadi saya menilai bahwa Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Sebagai salah satu Faktor penting dalam dunia pertambangan saya duga di abaikan oleh PT. KS dan PT. AJB, Selain dari pada itu sepatutnya perusahaan pertambangan yang memiliki muatan berton-ton dan berbasis resiko tinggi wajib memperhatikan Keselamatan Kerja, sehingga saya merasa bahwa PT. KS dan kontraktor nya PT. AJB hanya mementingkan keuntungan tanpa memperhatikan keselamatan kerja karyawan.

Lanjut Saiful, Dari hasil investigasi di lapangan kecelakaan yang terjadi yaitu tabrakan sesama dumptruk sementara bermuatan, Sehingga saya menduga hal tersebut terjadi karena kecepatan tinggi yang kemudian tidak dapat di kendalikan serta akibat kurang nya penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) oleh Kontraktor Mining PT. AJB dan Pemilik IUP PT. KS, Mengapa saya katakan demikian ketika di korelasi kan antara dugaan Kecelakaan Kerja dengan rambu-rambu keselamatan yang minim adalah salah satu faktor minimnya penerapan K3.

Atas dasar itu dalam waktu dekat data yang ada akan saya adukan ke instansi terkait, ucap saiful ke awak media.

Sumber : Indra Dapa/Ketum HMI Cabang Konsel.

Redaksi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *