Banggai – berantas Tipikor.co.id. Subsatgas OMB Dokkes Polres Banggai menggelar pemeriksaan kesehatan (Rikkes) ke para petugas yang melakukan pengamanan TPS yang menggelar pemungutan suara ulang (TPS) Pemilu 2024, Sabtu (24/02).
Kepala OMB Polres Banggai AKBP Ade Nuramdani melalui Kasubsatgas Dokkes Aipda Yulius Tomiling mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai lanjutan dari Rikkes untuk memastikan kesehatan anggota ditempat PSU Pemilu 2024.
“Pemeriksaan kesehatan ini merupakan salah satu upaya dari Polres Banggai sebagai layanan bagi anggota saat melaksanakan pengamanan TPS. Sasarannya meliputi Polri, TNI, KPPS, dan Linmas,” ujar Yulius.
Pengecekan kesehatan meliputi pemeriksaan kesehatan umum, pemberian vitamin, dan saran-saran kesehatan yang diperlukan bagi personel yang bertugas dalam pengamanan TPS PSU.
“Pelayanan ini dilakukan di dua TPS di Luwuk yang menggelar PSU yakni TPS 2 Kelurahan Karaton dan TPS 12 Kelurahan Luwuk,” ujarnya.
Ia menambahkan, mengharapkan dengan adanya pemeriksaan kesehatan, usai melaksanakan pengamanan Pemilu 2024, seluruh petugas bisa kembali ke keluarga dan bertugas dalam keadaan sehat.
Humas polres Banggai
Redaksi