Palembang berantastipikor.co.id Warga perum Patra Sriwijaya dan Griya Pesona Indah menggelar kegiatan malam nisfu sya’ban di Masjid Izzatul Islam Sabtu (24/02/2024).
Malam Nisfu Syaban diperingati setiap malam ke-15 bulan Syaban. Malam Nisfu Syaban 2024 jatuh pada Sabtu 24 Februari 2024 yang mana bulan Syaban berada di antara bulan Rajab dan bulan Ramadan.
Oleh karenanya, bulan Syaban merupakan persiapan masuk nya bulan suci Ramadhan. Bulan Sya’ban bisa diisi dengan doa-doa juga amal-amalan yang mampu mempertebal keimanan. Sementara malam Nisfu Syaban biasanya dilakukan bersama begitu pula di masjid Izzatul Islam perum Patra Sriwijaya Gandus Palembang
Acara di mulai dengan sholat magrib berjama’ah bertindak selaku iman Ustad H.Acep Sukmawijaya.S.Ag.M.Pd.i selepas sholat magrib di teruskan dengan memanjatkan zikir, sholawat Selanjutnya pembacaan surat yasin terakhir di tutup dengan doa.
Ust Acep Sukmawijaya.S.Ag.M.Pd.i menyampaikan usai acara, malam Nisfu Syaban disebut malam pengampunan atau malam maghfirah. Malam ini pun di istilahkan oleh Imam Al Ghozali RA sebagai malam yang penuh pertolongan. Mengutip berbagai sumber, di malam ini diyakini dua malaikat pencatat amalan keseharian manusia yaitu Raqib dan Atid, menyerahkan catatan amalan ini pada Allah SWT. Di malam yang sama, catatan amal diganti dengan yang baru. Ungkapnya.
Dalam kegiatan ini terlihat dengan sangat antusiasnya warga dalam mengikuti acara ini selain warga, hadir Ketua RT 25 dan 29,Tokoh masyarakat, Ustadz Ustazah,pengurus masjid, jama’ah masjid Izzatul Islam dan warga perum Patra Sriwijaya dan Griya Pesona Indah Gandus Palembang.
Kaperwil Sumsel A.Hadi.Hd